MP3

Home » » Samsung Galaxy Round Layar Elastis

Samsung Galaxy Round Layar Elastis



Samsung Electronics Co Ltd menghadirkan inovasi baru dalam persaingan pasar Smartphone di dunia dengan tampilan Curved Display. Samsung Galaxy Round ini adalah pengembangan generasi dari varian Galaxy Note yang telah berhasil menduduki beberapa pasar di negara maju dan berkembang.

Samsung Galaxy Round merupakan inovasi pertama Smartphone dengan Technology Curved Display. Dengan ukuran device kurang lebih 5.7-inch atau sekitar 14.4 cm sehingga memberikan penawaran untuk kenyamanan dalam genggaman Anda. Hal ini merupakan jawaban dan solusi untuk smartphone yang "tahan-banting" serta fleksibel untuk digunakan.

Memang pada kenyataannya Smartphone terbaru dan canggih ini tidak diproduksi dalam jumlah yang besar seperti pernyataan yang dikatakan oleh Hana Daetoo, seorang Securities Analyst Nam Dae-jong. Untuk sementara Samsung Galaxy Round ini hanya akan bersaing di pasar teknologi Korea Selatan dengan bundle harga sekitar 1.089.000 won atau setara dengan Rp11.675.000,- (kurs 10/10/13) dengan desain warna "Luxury Brown".

Keterbatasan penyebaran ini adalah upaya Samsung untuk mengukur tingkat ketertarikan konsumen terhadap teknologi seperti ini. Korsel jadi negara pilihan untuk penjualan perdana smartphone ini. KC-003

0 komentar:

Posting Komentar

Translate

English German Dutch Portuguese Italian Russian Greek Brazilian French Spanish Arabic Korean Japanese Chinese Indonesian

Visitor

Blog Archive

The Hunger Games Mockingjay Pin The Hunger Games Mockingjay Pin
Flag Counter
Diberdayakan oleh Blogger.

Followers